
Pinjammodal.id – Dunia bisnis kuliner memang semakin banyak diminati. Tak terkecuali, bisnis pisang nugget milik Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo. Usaha ini dirintis Kaesang sejak 2017. Pertama kali, dia membuka dan meresmikan outlet pertamanya di ITC Cempaka Mas, Jakarta Pusat.
Berbeda dengan Gibran yang mengawalinya di kota Solo, kota kelahiran bapaknya. Rupanya, Kaesang bekerja sama dengan salah satu temannya, Ari, yang berdomisili di Jakarta. Ini yang menjadi alasannya membuka gerai pertamanya di kawasan Jakarta Pusat. Selain di ITC Cempaka Mas Jakarta, Bisnis Pisang Putra Presiden RI ini diberi nama Sang Pisang yang mengusung tagline Naget Pisang Kesayangan ini punya 4 cabang lain di ITC Kuningan, PGC Cililitan, ITC Mangga Dua, dan Cikini.

Harga yang dipatok Bisnis Pisang Putra Presiden RI untuk semua varian rasa yaitu 20 ribu untuk satu kotak dengan isi 12 buah nugget pisang. Terdapat delapan varian rasa dari nugget Sang Pisang yaitu chocolate, greentea, vanilla, tiramisu, strawberry, blueberry, avocado, dan taro. Selain itu, terdapat lima pilihan ekstra topping yaitu keju, almond, koko krunch, milo, dan oreo dengan tambahan Rp 5 ribu untuk setiap topping.
Setiap harinya, gerai Sang Pisang ini bisa menghabiskan dua kotak pisang yang isinya masing-masing sekitar 350 buah. Kebanyakan pembeli saat ini memesan lewat aplikasi online seperti GoFood. Gerai ini buka setiap hari kecuali Senin, dari pukul 12.00 WIB sampai 20.00 WIB.
Memulai usaha memang tidak semudah yang dibayangkan. Dibutuhkan niat yang kuat, perencanaan yang matang, dan tentunya modal usaha. Namun jangan ragu-ragu jika semuanya sudah siap, Anda bisa memulai usaha, dengan membuat usaha sendiri, Anda dapat membuka lapangan pekerjaan juga untuk orang lain. Jangan ragu juga cek aplikasi Pinjam Modal untuk membantu Anda yang membutuhkan modal awal dengan kemudahan yang bisa Anda dapatkan.
Author by : Devina Mulya
IG : @devinamulya