Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke- 91

1426

Pinjammodal.id – Tepat hari ini merupakan hari yang bersejarah pada tanggal 28 Oktober 1928 silam Hari Sumpah Pemuda lahir. Pada 2019, Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-91. Peringatan Hari Sumpah Pemuda ini bertema Bersatu Kita Maju. Peringatan Hari Sumpah Pemuda merupakan tonggak kesadaran untuk bersatu dalam Tanah Air, Bangsa dan Bahasa. Tak hanya itu, Hari Sumpah Pemuda juga menjadi awal perjuangan untuk meraih kemerdekaan Indonesia.

Sumpah Pemuda merupakan hasil rumusan dari Kongres Pemuda II.

Download Aplikasi Pinjam Modal

Terdapat tiga butir ikrar. Berikut ini merupakan isi teks dari sumpah pemuda :

  1. Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.
  2. Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.
  3. Kami Putra dan Putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

Image Source : https://dentmasoci.com/sumpah-pemuda/

Sejarah Singkat Sumpah Pemuda

Sumpah Pemuda selalu diperingati setiap 28 Oktober setiap tahunnya. Memperingati 28 Oktober sebagai Hari Sumpah Pemuda berarti mengingat semangat kaum muda di masa lampau. Dalam upaya meraih kemerdekaan, para pemuda dari berbagai daerah berkumpul untuk mengadakan kongres. Tujuannya menyatukan para pemuda dalam satu payung organisasi. Kongres Pemuda pertama pun terselenggara pada 1926.

Dua tahun berselang, para pemuda kembali berkongres untuk kali kedua pada 27-28 Oktober 1928. Semangat mereka untuk berkumpul membahas perjuangan kemerdekaan tak tergerus meskipun harus menempuh perjalanan jauh. Ada yang dari Sunda, Sumatra, dan Ambon. Total pemuda yang hadir mencapai 750 orang tapi hanya 75 orang yang namanya tercatat. Dan dari sepuluh perempuan yang hadir, hanya tujuh yang terjejaki. Kongres Pemuda kedua melahirkan keputusan yang kemudian disebut Sumpah Pemuda. Istilah Sumpah Pemuda muncul setelah kongres untuk menyebut hasil kongres bersejarah yang punya semangat persatuan. Dari kongres ini kita bisa melihat semangat para pemuda untuk melakukan perubahan bagi bangsanya dengan membebaskan diri dari belenggu penjajahan.

Kami segenap keluarga besar Pinjam Modal, mengucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda yang ke-91. Semoga semangat perjuangan dan persatuan senantiasa hadir kepada segenap muda-mudi Bangsa Indonesia.

Author by : Devina Mulya 
IG : @devinamulya

Download Aplikasi Pinjam Modal

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here